Masih berkaitan dengan cara menginstal printer Canon iP1600 di Windows 7 (Windows 7 x86), kadang proses penginstalan tidak berjalan mulus. Untuk mengatasi hal ini, mungkin bisa dicoba langkah-langkah sebagai berikut:
TAHAP 1 - MENGINSTAL DIVER PRINTER1. Bagi yang masih memiliki CD instalasi Printer Canon iP1600, bisa langsung masukkan CD tersebut ke CD/DVD ROM Drive kamputer atau laptopnya. Sedangkan yang tidak memiliki CD instalasi Printer Canon IP1600 bisa download di sini, kemudian setelah diekstrak, burn file .iso ke CD kosong atau buka file .iso dengan aplikasi iso.
2. Explore isi CD intalasi di Windows Explorer, kemudian pilih MSETUP4.exe >> klik kanan >> klik Properties >> klik Tab Compatibility >> pilih Windows XP >> klik OK.3. Klik 2x MSETUP4.exe >> kemudian akan muncul jendela Program Compatibility Assistant >> klik Run Program.4. Jendela penginstalan Printer Canon iP1600 terbuka, selanjutnya pilih lokasi kemudian klik Next.5. Selanjutnya pilih metode pengistalan (saya memilih Custom install karena yang saya instal hanya driver printernya saja).6. Pilih Printer Driver atau beberapa aplikasi yang akan diinstal kemudian klik Next.7. Klik Yes untuk menyetujui License Agreement.8. Proses instalasi driver printer berjalan, tunggu hingga selesai.9. Setelah proses intalasi driver printer selesai, akan terbuka jendela pendeteksian printer. Pada tahap inilah seringkali printer tidak terdeteksi sehingga proses penginstalan Printer Canon iP1600 mengalami kegagalan. Apabila printer tidak terdeteksi, tidak usah bingung, segera saja keluar dari jendela pendeteksian printer, seperti gambar dibawah, dan lanjutkan ke tahap berikutnya.TAHAP 2 - ADD DEVICES AND PRINTERS
1. Klik Start >> klik Devices and Printers.2. Klik Add a printer.3. Pilih Add a local printer.4. Pilih Use an existing port, kemudian pilih USB001 (Virtual printer port for USB), klik Next.5. Pilih Canon di kolom Manufacturer dan Canon iP1600 di kolom Printers, kemudian klik Next.6. Pilih Use the driver that currently installed (recomended), lanjutkan dengan klik Next.7. Klik Next.8. Penginstalan printer sedang berjalan.9. Klik Next.10. Klik Finish untuk selesai atau klik Print a test page untu pengetesan.11. Apabila penginstalan printer telah berhasil maka akan muncul gambar printer yang ditambahkan di Devices and Printers dengan keterangan Canon iP1600.Demikian tahap-tahap penginstalan Printer Canon iP1600 di Windows 7. Semoga bermanfaat.
Rabu, 11 Juli 2012
MENGATASI MASALAH INSTAL DRIVER PRINTER CANON iP1600 DI WINDOWS 7
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar